Polisi Hentikan Truk Angkut Jemaah Asal Sumut

id polres lamtim data peserta tablok

Polisi Hentikan Truk Angkut Jemaah Asal Sumut

Jajaran Polres Lampung Timur saat mendata para Jamaah Tablik dari Sumatra Utara di Kecamatan Pasir Sakti Kabupaten Lampung Timur, Rabu (30/11). (FOTO: ANTARA Lampung/Muklasin)

...Pertimbangan keamanan dan keselamataan jemaah yang menjadi perhatian pihaknya, kata Ujang...
Lampung Timur  (ANTARA Lampung) - Personel Kepolisian Resor Lampung Timur di Provinsi Lampung menghentikan truk yang mengangkut 31 orang jemaah tabliq dari Provinsi Sumatera Utara yang akan menghadiri pengajian rutin di Cikampek, Jawa Barat.

Truk yang mengangkut belasan jemaah itu dihentikan saat dalam perjalanan di wilayah Kabupaten Lampung Timur, Rabu (30/11).

Menurut Muhamad Muksin, salah satu rombongan jemaah tablig itu, saat ditemui di Pasir Sakti, Kabupaten Lampung Timur mengatakan mereka berasal dari Asahan dan Simalungun, Provinsi Sumatera Utara, dan berencana mengikuti pengajian rutin yang diadakaan di Cikampek, Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa Barat.

"Selama perjalanan dari Sumatera Utara kami aman-aman saja, saat ada razia pun kami diperiksa tapi truk boleh melanjutkan perjalanan dan tidak dihentikan, tapi di sini di Lampung Timur dihentikan," katanya lagi.

Dia mengatakan, rombongan itu terpaksa akan melanjutkan perjalanan dengan menyewa bus.

"Kami akan melanjutkan perjalanan dengan menyewa bus dari sini," kata dia lagi.

Kepala Bagian Operasional Polres Lampung Timur Kompol Ujang Supriyanto mengatakan pihaknya harus menghentikan truk yang ditumpangi jemaah tablig itu, karena membahayakan keselamataan rombongan jemaah tersebut.

"Polisi harus menghentikan kendaraan yang ditumpangi jemaah itu, sebab bisa membahayakan para jemaah itu sendiri," katanya pula.

Ia menyatakan pertimbangan keamanan dan keselamataan jemaah yang menjadi perhatian pihaknya.

"Kami tidak menghalangi jemaah ini, pertimbangan keamanan saja karena mereka menaiki truk yang bukan peruntukannya mengangkut rombongan tersebut," ujar dia lagi.(Ant)