Meski tak cetak gol, Messi tampil gemilang

id Liga Spanyol, Meski tak cetak gol, Messi tampil gemilang

Meski tak cetak gol, Messi tampil gemilang

Seusai meraih gelar kelima Ballon d'Or, Lionel Messi kembali menjadi inspirator kemenangan Barca atas Espanyol (facebook.com/fcbarcelona)

Barcelona (AFP/ANTARA LAMPUNG) -  Barcelona mengakhiri tiga kali derbi melawan Espanyol  dengan melaju ke perenpat final setelah menang secara mutlak 6-1, seusai menaklukkan tim sekotanya 2-0  di Cornella-El pada Rabu waktu setempat.
 
Seusai meraih gelar kelima  Ballon d'Or, Lionel Messi kembali menjadi inspirator kemenangan Barca, ketika memberikan umpan brilian kepada Munir El Haddadi untuk mencetak gol pertama. Pemain muda itu kembali mencetak gol di ujung pertandingan.
 
Pertandingan kali ini kurang agresif dibandingkan pertarungan kedua tim dalam 10 hari lalu. Namun,  Espanyol dapat dihukum atas baner menyerang yang ditujukan kepada bintang Barcelona Luis Suarez dan  bintang pop Colombia Shakira - partner  bek  Barca
  Gerard Pique.

 Suarez dihukum tak boleh main karena mengonfrontasi pemain Espanyol di lorong dalam pertandingan pekan lalu. Dua pemain tamu saat itu dikartumerahkan.
 
Pelatih Barca Luis Enrique tak memainkan Neymar, Pique, Sergio Busquets dan Andres Iniesta, namun Messi memimpin tim tersisa hanya dua hari setelah meraih Pemain Terbaik Dunia.
       
Francesco Bardi tampil gemilang menggagalkan tembakan voli pemain Argentina itu di menit ke-11.  Akan tetapi, kiper Espanyol tak berdaya ketika El Haddadi mencetak gol dengan mencongkel umpan Messi.

Messi mengirimkam umpan sempurna yang hanya beberapa inci melewati Bardi, yang kemudian dicongkel menjadi gol oleh Haddadi.
 
Penerjemah : Hisar Sitanggang