28-31 Mei, Lomba Batu Akik Di Semarang

id batu akik, semarang,kerajinan

Semarang (Antara Lampung) - Pameran dan lomba "gemstone" (batu mulia) bakal digelar lagi di Kota Semarang, menyusul kesuksesan ajang serupa yang berlangsung pada akhir Februari 2015.
         
"Kami melihat banyak sekali pecinta batu mulia yang ada di Kota Semarang dan sekitarnya," kata Ketua Panitia "The Indonesian Exotic Gemstone Exhibition" M. Aris Yudianto.
         
Ia menjelaskan pameran dan lomba batu mulia bertajuk "The Indonesian Exotic Gemstone Exhibition" yang rencananya digelar 28-31 Mei mendatang diperkirakan lebih meriah dibandingkan dengan sebelumnya.
         
Setidaknya, kata dia, sekitar 50 stan yang disiapkan panitia sudah ludes dipesan oleh berbagai pengusaha batu mulia dari berbagai wilayah Indonesia, mulai dari Aceh hingga Indonesia timur.
         
"Yang jelas, beraneka ragam batu mulia dari berbagai daerah Indonesia akan ditampilkan dalam ajang ini nantinya. Termasuk, kompetisi batu mulia dalam berbagai kategori," kata Aris.
         
Pakar batu mulia Agus Rahardjo mengatakan Jawa Tengah selama ini dikenal sebagai wilayah yang banyak memiliki penggemar batu mulia, khususnya batu bergambar.
         
"Jateng selama ini terkenal banyak kolektor batu bergambar. Makanya, batu bergambar akan menjadi salah satu kategori lomba nanti menyesuaikan dengan lokasi pelaksanaan even," katanya.
         
Ia menyebutkan berbagai kategori akan diperlombakan "The Indonesian Exotic Gemstone Exhibition", antara lain kategori batu bergambar, batu pancawarna, batu unik, dan batu kalsedon (Chalcedony).
         
Agus yang dipercaya sebagai juri berbagai ajang pameran batu mulia yang digawangi Indonesia Gems Lover (IGLO), termasuk dalam ajang tersebut, mengatakan, batu gambar akan menjadi kelas favorit.