Kerusakan Jalinsum Kalibalok-Panjang Lebih Parah

id Jalinsum Rajabasa-Panjang Makin Hancur

Bandarlampung (Antara Lampung) - Kondisi kerusakan Jalinsum ruas Kalibalok-Panjang jauh lebih parah dibandingkan kondisi Jalinsum ruas Rajabasa-Kalibalok.
        
Selain itu, kondisi trotoar jalan lintas itu juga rusak parah karena menjadi tempat parkir tronton dan truk besar. Akibatnya, kondisi jalan makin rusak, kumuh dan semrawut, demikian pantauan, Sabtu.
        
Perbaikan selokan air di sepanjang jalan lintas Rajabasa-Panjang, juga tak kunjung tuntas hinggga sekarang ini, seperti di Jalinsum samping RS Imanuel, sehingga menghambat kelancaran aliran air drainase saat hujan.
        
Selain itu, kondisi Jalinsum ruas Rajabasa-Panjang juga tidak terurus, karena rerumputan tumbuh subur di separator jalan, halte dan troroar jalan.
        
Kondisi taman di Jalinsum itu, seperti di perempatan Sukarame, juga terbengkalai dan kini hanya ditumbuhi rerumputan liar.